Dalam dunia desain, kita tentu akan menemui istilah 3D Rendering. Istilah itu sering digunakan ketika membuat suatu model desain 3D dan merendernya untuk mendapatkan hasil desain yang lebih realistis.
3D rendering memiliki dua jenis format gambar, yaitu HDRI dan LDRI.
Pada kesempatan kali ini kita akan bahas mengenai apa itu HDRI dan LDRI.
HDRI adalah singkatan dari High Dynamic Range Imaging yaitu gambar yang diambil dengan teknik pengambilan gambar secara 360° atau 180° dengan bantuan alat khusus atau tripod kamera. Kemudian foto atau gambar disatukan menggunakan software komputer agar menjadi satu file berbentuk HDRI.
HDRI adalah format gambar yang bisa menyimpan beda kontras dan brightness yang lebih banyak daripada LDRI.
Sedangkan LDRI adalah singkatan dari Low Dynamic Range Imaging yang merupakan hasil pengambilan gambar biasa seperti saat kita memotret sesuatu.
HDRI umumnya berbentuk spherical ( bola ) atau hemispherical (setengah bola ). Biasanya file HDRI digunakan dalam proses rendering desain 3D seperti misalnya desain rumah dengan menggunakan background gambar HDRI.
Sebagai contoh biasanya para desainer bangunan menggunakan sofware Sketchup untuk mendesain 3D bangunan. Kemudian sebelum proses rendering biasanya background-nya diganti dengan gambar yang memiliki format HDRI. Misalnya gambar awan atau pemandangan.
Setelah proses rendering selesai maka hasil desain bangunan akan terlihat realistis dengan potret lingkungan sekitar.
Berikut adalah contoh gambar HDRI.
Itulah sedikit penjelasan tentang HDRI dan kegunaanya dalam desain rumah 3D. Semoga bisa menambah wawasan kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar