Dapatkan informasi menarik seputar hobi, bisnis, tutorial, tips dan trik, serta edukasi dengan cara murah meriah

Rabu, 22 Juni 2022

5 Cara Ubah Video Youtube Menjadi Mp3 Online Tanpa Aplikasi

 Cara merubah atau mengkonversi video youtube menjadi format mp3 kini menjadi semakin lebih mudah. Apalagi kita tidak perlu menggunakan aplikasi atau software khusus untuk melakukannya.

Berikut ini adalah beberapa cara convert video youtube ke mp3 tanpa aplikasi.

1. Convert Video Youtube Dengan ytmp3.com



Langkah pertama cari video youtube yang akan di download mp3 nya. 


Salin link url video yang akan didownload.


Kemudian buka situs ytmp3.com di google.


Setelah itu paste kan link video yang sudah disalin pada kolom pencarian di situs ytmp3.com.


Pilih Convert. Dan tunggu sampai proses konversinya selesai.


Jika sudah selesai, tekan download dan pilih resolusi audio yang diinginkan.


Tunggu hingga proses download selesai.


2. Download Mp3 Youtube dengan situs y2mate.com



Kamu bisa menggunakan situs ini melakukan konversi video ke mp3 online. Untuk lebih mempermudah, berikut di bawah ini terdapat langkah-langkah yang bisa kamu ikuti : 


Pertama, pergi ka halaman YouTube dan carilah video yang ingin kamu convert. Jangan lupa, copy link video tersebut. 


Selanjutnya, buka browser di ponselmu dan kunjungi situs y2mate.


Langsung saja patekan link pada kolom yang sudah tersedia di bagian beranda. Lalu, pilih ‘Start’.


Tunggu beberapa detik hingga muncul opsi format. Pilih opsi format mp3 dan klik ‘Download’.


3. Download mp3 Youtube melalui situs Ontiva.com



Cara praktis untuk meng-convert video youtube menjadi mp3 tanpa aplikasi adalah melalui situs  ontiva.com. Situs ini merupakan layanan untuk menconvert video youtube ke berbagai format seperti MP3, WAV, MP4, FLAC, dan banyak lagi.  Dengan dukungan teknologi yang dimilikinya, video hasil konversi sangat baik.


Ikuti langkah-langkah berikut ini.


Buka video youtube yang akan Konversi, kemudian salin alamat url video tersebut Buka situs ontiva.com. Kemudian salin url video youtube tersebut dikotak tautan yang tersedia 


Kamu akan ditampilkan pilihan berbagai macam format video yang tersedia, silahkan pilih youtube mp3 download Klik tombol “Konversi” kemudian video youtube akan di konversi ke MP3, prosesnya pun berjalan cepat. Silahkan unduh video youtube Kamu yang sudah dikonversi menjadi MP3.


4. Cara Convert Video Youtube dengan mp3juices.cc



MP3 Juices adalah situs download mp3 gratis  sekaligus untuk mengonversi lagu favorit kamu ke format MP3. Bagaimana Cara Memanfaatkan situs ini untuk mengubah video youtube menjadi mp3? 


Berikut langkah yang harus dilakukan.


Buka browser default di pc atau smartphone kamu Buka situs Mp3 Juices. Masukkan ke Kotak Cari / Search informasi yang sesuai termasuk judul lagu, nama artis, genre musik, atau langsung link Youtube yang ingin kamu download file Mp3 nya. 


Tekan tombol Cari / Search dan tunggu sampai ada hasilnya. Setelah Muncul hasilnya, Klik ikon unduh di beberapa pilihan yang muncul di sebelah kanan. Selesai.


5. Download mp3 Youtube di ythub.cc



Masukkan kata kunci yang terkait dengan video Youtube yang ingin Anda konversi. Kamu dapat menempelkan URL (salin alamt video Youtube yang ingin di convert) langsung ke kolom pencarian untuk lebih cepat. 


Kemudian klik tombol mencari atau tekan enter Jika Anda menggunakan opsi pencarian, Anda harus memilih video yang tepat di daftar hasil. 


Anda dapat melihat video Youtube di sisi kiri. Jika perlu, sesuaikan waktu dengan menyalakan alat Pemotong Video/Audio di bawah video Youtube dan memilih interval waktu yang diperlukan. Kemudian daftar file yang dikonversi muncul di sisi kanan. Ada tiga pilihan format, termasuk MP3, Audio, dan Video Pilih salah satu dari ini dan pertimbangkan kualitas serta ukuran file. 


Klik tombol Unduh. Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai. Butuh beberapa saat jika ukuran file dan format mp3 terlalu besar.

Selasa, 21 Juni 2022

Toyota Raize Harga dan Spesifikasi Terbaru

 

Toyota raize

Toyota Raize akhirnya meluncur di 30 April 2021. Mengejar celah diskon PPnBM 100 persen yang bakalan berubah di Juni, Compact SUV ini pun jadi bisa ditawarkan dengan harga yang menarik. 


Ada tiga varian utama yang ditawarkan pada sesi peluncuran perdana, dan semuanya memakai mesin 3-silinder 1,0 turbocharged. Varian dasarnya adalah 1.0T G (MT/CVT), GR Sport 1.0T S CVT and GR Sport 1.0T S CVT TSS. Semua varian tersedia dalam kelir mono atau two tone. Varian bermesin 1,2 liter dirilis pada Juni 2021.


Pilihan warna yang disediakan PT Toyota Astra Motor adalah Black-White, Black-Red, Black-Yellow SE, Black-Silver Metallic, Black-Turqoise MM untuk komposisi dua warna. Sementara untuk kelir tunggal, tersedia pilihan White, Red, Black, Yellow SE, Silver Metallic, Gray Metallic, Turqoise MM.


Ada beberapa hal menarik yang dibawa oleh Toyota Raize. Pertama, mukanya berbeda dari Daihatsu Rocky yang jadi kembarannya. Kalau boleh mengumbar selera personal, muka Raize tampak paling modern di antara yang lain. Ini karena memang paras Raize dibekali bahasa desain Toyota modern yang gagah.


Hal lain yang menarik adalah, baik Toyota Raize maupun Daihatsu Rocky yang akan dijual mengusung mesin baru. Mesin 1,0 liter berkode 1KR-VET ini dilengkapi turbocharger, dibuat oleh Daihatsu dan belum pernah digunakan di lini produk lain di Indonesia. Dari dapur pacu tersebut daya sebesar 98 PS bisa diesktrak di 6.000 RPM. Opsi penyalur daya melalui CVT atau manual 5-percepatan.


Mesin kedua dengan kapasitas 1,2 liter juga merupakan penggerak baru yang belum pernah dipakai di lini manapun, baik Daihatsu ataupun Toyota. Semua varian tadi mengandalkan gerak roda depan (FWD). 


Harga Toyota Raize


Harga Raize adalah antara Rp 229,8 juta hingga Rp 299,2 juta.


Varian Toyota Raize


Ada 6 varian yang tersedia dari Raize: 1.2 G MT, 1.2 G CVT, 1.0 Turbo G MT, 1.0 Turbo G CVT, 1.0 Turbo GR Sport CVT and 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS.


Mesin Toyota Raize


Raize ditenagai oleh 998cc 3-silinder Bensin Mesin menghasilkan tenaga 97 hp dengan torsi 140 Nm and 1198cc 3-silinder Bensin Mesin menghasilkan tenaga 87 hp dengan torsi 113 Nm.

Dilengkapi dengan pilihan transmisi 5-Speed Manual and Variable Speed CVT.


Fitur Toyota Raize


Daftar fitur Raize mencakup Central Locking, Power Door Locks, Anti Theft Device, Anti-Theft Alarm and Engine Immobilizer dalam hal keamanan.

Fitur pendukung Kenyamanan & Kemudahan termasuk Air Conditioner, Power Windows Front, Power Steering, Heater, Engine Start/Stop Button, Adjustable Seats, Height Adjustable Driver Seat, On Board Computer, Automatic Headlamps, Steering Wheel Gearshift Paddle, Accessory Power Outlet, Multi-function Steering Wheel, Cruise Control, Foldable Rear Seat, Low Fuel Warning Light, Rear Seat Headrest, Cup Holders-Front, Bottle Holder and Keyless Entry.

Fitur Hiburan & komunikasi termasuk Touch Screen, FM/AM/Radio, Bluetooth Connectivity, USB & Auxiliary Input, Speakers Front and Speakers Rear.


Interior Toyota Raize



Fitur interior termasuk Tacho Meter, Electronic Multi Tripmeter, Leather Seats, Digital Clock and Digital Odometer.


Eksterior Toyota Raize


Fitur eksterior termasuk Adjustable Headlights, Power Adjustable Exterior Rear View Mirror, Rear Window Wiper, Alloy Wheels, Centrally Mounted Fuel Tank, Outside Rear View Mirror Turn Indicator and Integrated Antenna.


Fitur Keselamatan Toyota Raize


Fitur keamanan Model mencakup Passenger Airbag, Side Airbag-Front, Child Safety Locks, Driver Airbag, Anti-Lock Braking System, Vehicle Stability Control System, Rear Seat Belts, Seat Belt Warning, Rear Camera, Parking Sensors, Crash Sensor, Engine Check Warning, Front Impact Beams, Side Impact Beams and Door Ajar Warning.


Pesaing Toyota Raize


Pesaing Raize adalah: Daihatsu Rocky, DFSK GLORY 560, KIA Sonet dan Nissan Magnite.



Sumber : Oto.com

Senin, 20 Juni 2022

Bocoran Desain Hyundai Stargazer

 

Bocoran desain hyundai stargazer

Bocoran mengenai desain Hyundai Stargazer sedikit demi sedikit bermunculan. Lewat platform sosial media Instagram, berbagai pihak mencoba menebak seperti apa bentuk desain eksterior yang sesungguhnya.

Sisi ekteriornya masih memperlihatkan detail kehadiran horizontal DRL di bagian depan. Ini membuat tampilan low MPV tersebut mengingatkan pada desain Hyundai Staria. Bagian belakangnya hadir stoplamp dengan bentuk huruf H yang simetris. Hadir dengan teknologi LED, tampilan belakangnya ini membuatnya tampil ikonik. 

Pihak Hyundai sendiri menyebut rancangan desain untuk model Stargazer ini menggunakan konsep tipologi sleek one box. Ini hadir dengan desain one curve yang menghasilkan desain aerodinamis dan inovatif setidaknya dikelasnya yang dihuni berbagai produk unggulan dari berbagai merek.


Bocoran menarik lainnya adalah sisi interior. Konsep Staria juga hadir pada gambar yang ditampilkan. Hyundai Stargazer menawarkan model captain seat di baris kedua.


Kemungkinan ini hadir di varian teratas dan konfigurasi tempat duduk menyatu hadir di varian di bawahnya. Pada baris kedua ini hadir juga AC double blower di bagian plafon kabin untuk kenyamanan.


Baris pertamanya, kembali mengingatkan pada desain Staria. Head unit menyatu dengan dashboard dengan pengaturan AC digital jadi fitur yang ditawarkan. Jok kemungkinan berbahan fabric dengan kehadiran ambient lamp pada beberapa titik.


Stargazer pastinya akan membawa fitur Hyundai Bluelink yang menjadi ciri khas produk modern pabrikan Korea Selatan ini di Indonesia. Tombol SOS juga hadir di bagian atas konsol tengah sebagai akses mudah untuk layanan darurat yang ditawarkan Hyundai.


Selain itu kemungkinan hadirnya fitur Hyundai SmartSense cukup besar pada model ini. Fitur keselamatan ini, seperti pada Creta, hadir dalam beberapa kemudahan seperti lane following assist, lane keeping assist, hill-start assist control, blindspot collision avoidance assist, rear cross traffic collision avoidance assist, rear view mirror, dan 6 airbag di seluruh kabinnya.


Perkiraan Harga Hyundai Stargazer


Bicara mengenai harga, kemungkinan produk low MPV Hyundai ini berada di kelas Rp180 jutaan sampai Rp200 jutaan. Ini terlihat dari daftar NJKB Stargazer yang bisa diakses di website resmi Samsat DKI Jakarta.


Berdasarkan daftar tersebut terdapat kode Stargazer ACT15 4x2A dengan NJKB Rp164 juta. Jika melihat kode tersebut kemungkinan varian Active dengan mesin 1.5L penggerak 4x2 dan transmisi otomatis.

Lanjut ke kode Stargazer ACT 15 4x2M dengan NJKB sebesar Rp155 juta. Selanjutnya Stargazer PRM 15 4x2A dengan nilai NJKB Rp202 juta, Stargazer STY15 4x2 A dengan NJKB sebesar Rp189 juta.

Masih ada Stargazer TRN 15 4x2A dengan nilai NJKB sebesar Rp176 juta dan Stargazer TRN15 4x2 M dengan nilai NJKB Rp167 juta. Kemungkinan kode PRM untuk Prime, STY untuk Style dan TRN untuk Trend.

Sama seperti yang diberikan pada Creta. Salah satu informasi menarik lainnya adalah besaran NJKB Stargazer masih lebih rendah dibanding Creta. SUV Creta memiliki NJKB dengan besaran mulai Rp193 juta sampai Rp254 juta.

Kita tunggu saja informasi selanjutnya terkait produk ini. Kemungkinan Hyundai akan memperkenalkan produk ini secara resmi pada Juli-Agustus tahun ini. Bisa jadi pada pameran otomotif Agustus mendatang.



Sumber : Liputan 6.com
                 Oto.com


Rabu, 08 Juni 2022

Cara Membersihkan Injektor Sendiri

Cara Membersihkan Injektor - Motor matic menjadi salah satu kendaraan favorit masyarakat di Indonesia. Selain karena bentuknya yang terlihat lebih modern, motor matic juga memiliki keunggulan tersendiri. Khususnya dalam hal kegunaan dan kemudahan dalam pengoperasian ataupun ketika digunakan untuk membawa barang atau penumpang.

Performa motor matic juga tak kalah tangguh dibanding motor bebek atau motor sport. Karena mesin motor matic sudah diuji dan melalui banyak penelitian agar performa motor ketika digunakan tidak mengalami kendala dan mampu bekerja maksimal.

Meskipun motor matic menggunakan transmisi otomatis tetapi tenaga dan torsi yang dihasilkan pun cukup besar. Sehingga mampu digunakan dalam segala medan dan kondisi jalan yang bermacam-macam.

Namun untuk menjaga agar performanya tidak turun dan tetap bisa bekerja maksimal tentu diperlukan beberapa perawatan berkala. Sama seperti halnya motor-motor pada umumnya, sepeda motor matic juga menggunakan sistem pembakaran untuk menghasilkan tenaga agar bisa berjalan dengan baik dan maksimal.

Saat ini kebanyakan sepeda motor menggunakan mesin injeksi yang lebih efisien dalam hal pembakaran. Karena memiliki komponen seperti sensor-sensor yang bertugas untuk memastikan penggunaan bahan bakar lebih efisien dan tidak terbuang percuma. 

Tergantung pada kecepatan laju kendaraan dan kondisi jalan yang dilalui. Jika kendaraan melaju pelan maka hanya memerlukan sedikit bahan bakar. Berbeda dengan ketika kita memacu kendaraan dengan kecepatan lebih tinggi. Tentunya akan memerlukan konsumsi bahan bakar yang lebih banyak.

Begitu juga ketika melewati tanjakan, beban kendaraan akan semakin bertambah sehingga memerlukan pemakaian bahan bakar yang lebih banyak agar bisa menanjak dengan mulus.

Itulah tugas dari komponen sensor yang ada pada mesin injeksi, diantaranya seperti :

  • Sensor TP ( Throtle Position )
  • Sensor MAP
  • Sensor IAT
  • MIL ( Malfunction Indicator Lamp )
  • CKP ( Crankshaft Position )
  • Sensor O2 ( Oksigen )
  • Sensor EOT & ECT
  • Injektor

Dari beberapa sensor yang ada pada mesin motor matic, injektor adalah komponen yang memiliki tugas yang cukup berat. Karena harus menyemprotkan bahan bakar agar jumlah bahan bakar yang masuk ke ruang bakar bisa sesuai dan maksimal. 

Tetapi dalam ruang bakar tersebut tentu akan meninggalkan sisa-sisa pembakaran berupa arang karbon. Dari sisa pembakaran inilah injektor akan mengalami penyumbatan sehingga kerja injektor akan lebih berat dan terhambat.

Untuk itu diperlukan perawatan seperti membersihkan injektor agar kondisinya tetap normal dan tidak tersumbat kotoran sisa pembakaran. 

Cara yang paling umum yaitu dengan menggunakan cairan Carbu Cleaner agar saluran injektor selalu bersih.

Cara membersihkan injektor


Cara membersihkan injektor dengan Carbu Cleaner adalah dengan menyemprotkannya melalui intake manifold atau bisa juga melalui saluran filter udara.

Pertama panasi motor kurang lebih 5 menit lalu matikan. Buka box filter kemudian lepaskan filter udaranya. Semprotkan Carbu Cleaner melalui lubang hisap yang ada didalam box filter. Semprot secukupnya saja.

Kemudian nyalakan mesin dan tarik gas agar motor meraung-raung sehingga cairan yang disemprotkan dapat masuk ke ruang bakar. Setelah itu lepaskan gas dan semprot kembali lalu tarik gasnya kembali. 

Ulangi penyemprotan 2-3 kali. Matikan mesin selama 5 menit lalu nyalakan lagi motornya sambil menarik gas. Jika keluar asap putih itu tandanya proses pembersihan injektor dan ruang bakar sudah berjalan. 

Terakhir semprotkan kembali sambil menarik kabel gas agar ruang bakar dan injektor benar-benar bersih.

Ruang bakar yang bersih dari kotoran menjadikan proses pembakaran menjadi lebih maksimal sehingga motor matic tidak brebet atau ngempos ketika digunakan. Tarikan motor pun akan menjadi lebih ringan sekaligus untuk menjaga injektor agar tidak cepat rusak.

Infus injector cleaner


Selain menggunakan carbu cleaner, bisa juga dengan cara infus. Yaitu menggunakan alat khusus yang sudah diisi cairan pembersih injektor kemudian menghubungkannya pada selang tangki bahan bakar. Namun untuk cara ini biasanya dilakukan oleh mekanik profesional khususnya di dealer resmi. Karena membutuhkan alat khusus dan cara penggunaanya juga harus sesuai.

Itulah cara bagaimana membersihkan injektor agar motor lebih awet dan komponennya tidak cepat rusak.